banner 728x250

Universitas Aisyah Pringsewu Resmi Luncurkan Fakultas Kedokteran

banner 468x60


Universitas Aisyah Pringsewu Resmi Luncurkan Fakultas Kedokteran

Pringsewu, PRINGSEWU24JAM.COM – Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) mencatat sejarah baru dimana secara resmi meluncurkan Fakultas Kedokteran. Dengan demikian, UAP merupakan salah satu dari empat perguruan tinggi di Provinsi Lampung yang memiliki program studi Kedokteran. 

banner 325x300

Acara peluncuran Fakultas Kedokteran UAP di Aula Utama kampus tersebut, Sabtu (7/12/2024), berlangsung meriah, dihadiri Kepala Lembaga Pendidikan Tinggi Wilayah II Prof.Dr.Iskhaq Iskandar, M.Sc. mewakili Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi Republik Indonesia.

Prof.Dr.Iskhaq Iskandar, M.Sc. mengapresiasi berdirinya Fakultas Kedokteran Universitas Aisyah Pringsewu, dimana menurutnya sebagai hasil dedikasi dan kerja keras seluruh pihak yang terlibat, dan menjadikan Universitas Aisyah Pringsewu sebagai perguruan tinggi keempat di Provinsi Lampung yang memiliki program studi kedokteran.

“Fakultas Kedokteran Universitas Aisyah Pringsewu diharapkan menjadi kontribusi penting bagi pengembangan pendidikan kesehatan dan pemenuhan kebutuhan tenaga medis di Provinsi Lampung dan Indonesia,” ujarnya. 

Direktur Umum dan Keuangan RSUD dr.Abdul Moeloek Provinsi Lampung dr.Marzuqi Sayuti, Sp.OG (K), mewakili Pj Gubernur Lampung menyatakan peluncuran Fakultas Kedokteran UAP Pringsewu menandai langkah bersejarah bagi dunia pendidikan tinggi dan kesehatan di Provinsi Lampung. 

“Hadirnya Fakultas Kedokteran UAP ini sejalan dengan visi pembangunan Provinsi Lampung, khususnya dalam meningkatkan kualitas SDM di sektor kesehatan,” ujar dr.Marzuqi.

Mewakili Pj Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Titik Puji Lestari mengapresiasi Universitas Aisyah Pringsewu yang selama ini telah banyak membantu Pemerintah Kabupaten Pringsewu dalam bidang pendidikan. Pihaknya berharap keberadaan Fakultas Kedokteran UAP dapat membantu memenuhi kebutuhan tenaga medis di daerah. 

“Keberadaan Fakultas Kedokteran diharapkan semakin memperkokoh posisi UAP sebagai pusat pendidikan unggulan di Provinsi Lampung. Disamping menjadi motor penggerak dalam mencetak dokter-dokter muda yang siap mengabdi untuk Indonesia,” harapnya. 

Sementara itu, Rektor Universitas Aisyah Pringsewu Wisnu Probo Wijayanto, S.Kep., Ners., MAN, mengatakan bahwa pembukaan Fakultas Kedokteran ini merupakan komitmen UAP dalam mendukung peningkatan kualitas SDM bidang kesehatan, khususnya di Lampung dan sekitarnya.

“Kami berkomitmen untuk mencetak tenaga medis yang berkualitas, profesional, dan berakhlakul kharimah, serta siap melayani masyarakat. Prodi Kedokteran ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan tenaga kesehatan di daerah dan mendukung program kesehatan nasional,” ujarnya.

Fakultas Kedokteran UAP, kata Wisnu, telah memenuhi berbagai persyaratan dan standar nasional pendidikan kedokteran, termasuk memiliki laboratorium modern, fasilitas pendukung, serta kolaborasi dengan rumah sakit untuk mendukung program pendidikan klinis mahasiswa.

Turut menghadiri acara tersebut, Ketua DPRD Provinsi Lampung, diwakili oleh Puji Sartono, Ketua DPRD Kabupaten Pringsewu Suherman, Pembina Yayasan Aisyah Lampung Isnaidi Guswantoro, S.Kep., Ketua Yayasan Aisyah Lampung Dr.Sukarni, S.ST., M.Kes., Sekretaris Yayasan Aisyah Lampung Dr.Fitriana, S.Si.T., M.Kes., Ketua Senat UAP Dr.Ir.Zulkifli, S.T., M.Kom., para pimpinan rumah sakit, perguruan tinggi, organisasi profesi serta sejumlah elemen lainnya. (*)

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *