banner 728x250

60 Peserta Ikuti Bimtek Usaha Ekonomi Produktif Perempuan di Kabupaten Pringsewu

banner 468x60

banner 325x300

Pringsewu, PRINGSEWU24JAM.COM – Sebanyak 60 peserta mengikuti Bimbingan Teknis Usaha Ekonomi Produktif Perempuan (UEPP) Kabupaten Pringsewu Tahun 2025. Kegiatan yang diinisiasi Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3AP2KB) Kabupaten Pringsewu ini dibuka Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Titik Puji Lestari, mewakili Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas di Aula Utama Pemkab setempat, Senin (24/2/2025).

Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Titik Puji Lestari,  menyambut baik program pemberdayaan para pelaku UEPP di Kabupaten Pringsewu, sebagai salah satu bentuk komitmen dan sinergitas bersama, mulai unsur pekon, kelompok usaha ekonomi masyarakat, bagi mewujudkan program kegiatan pembangunan yang terintegrasi dan berkelanjutan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat pekon melalui pembinaan dan peran serta para pelaku usaha ekonomi produktif, khususnya para perempuan.

“Saat ini, emansipasi wanita bukan hanya slogan atau istilah belaka, namun, para perempuan sudah mulai dilibatkan dalam berbagai bidang, dimana perempuan, tidak hanya harus memiliki skill di bidang akuntansi, politik dan kreatifitas dalam perannya sebagai ibu dan istri saja. Akan tetapi  juga harus dapat benar-benar mengasah diri untuk mampu bersaiang dengan para pria di dunia kerja,” ujarnya. 

Dikatakan, salah satu cara efektif agar perempuan dapat produktif tanpa meninggalkan kewajiban sebagai ibu rumah tangga adalah sektor kewirausahaan. Bidang ini, jika dilakukan dengan ketekunan dan semangat berwirausaha yang baik, dengan selalu mengupdate pengetahuan, bukan hanya akan membantu ekonomi keluarga saja, bahkan dapat menjadi salah satu sektor yang mampu menciptakan lapangan kerja dan menambah pendapatan, disamping meningkatkan iklim usaha basis perekonomian lokal/daerah, yang pada akhirnya akan berperan dalam kemajuan pembangunan Kabupaten Pringsewu. 

“Untuk itu, saya mengajak besinergi bersama, sekaligus berharap dapat saling berbagi pengalaman dan membangun jaringan yang kuat dalam berwirausaha. Dengan demikian, kita dapat menciptakan ekosistem usaha yang saling mendukung antarpelaku usaha perempuan sebagai mitra aktif dalam proses pembangunan dan memainkan peran vital dalam membina generasi masa  depan, sehingga apa yang menjadi harapan dalam rangka menyukseskan program pembangunan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Pringsewu dapat terwujud,” harapnya. 

Kegiatan bimtek dihadiri Kepala Dinas P3AP2KB Kabupaten Pringsewu dr.Ulinoha, Plt Kepala Dinas Koperindag Kabupaten Pringsewu Sulistiyo Ningsih yang juga sebagai narasumber bersama PT. Bank Lampung. (ant)

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *