banner 728x250

Bupati Pringsewu Hadiri Pengajian Akbar Di Kelurahan Pringsewu Selatan


Pringkumpul, PRINGSEWU24JAM.COM – Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas menghadiri pengajian akbar dalam rangka Tahun Baru 1 Muharam 1447 Hijriyah di Masjid Al-Musyawaroh, Pringkumpul, Kelurahan Pringsewu Selatan, Kecamatan Pringsewu, Kabupaten Pringsewu, Sabtu (19/7/2025) malam.

Bupati berharap pengajian ini menjadi momentum untuk semakin mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan sesama umat Islam, sehingga membawa keberkahan bagi masyarakat Kabupaten Pringsewu. 

“Bulan Muharram adalah bulan yang penuh berkah dan memiliki makna mendalam bagi umat Islam. Sebagai bulan pertama dalam kalender Hijriyah,  bulan Muharam menjadi momentum untuk bermuhasabah dan memperbaharui semangat keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” katanya. 

Untuk itu, bupati mengajak masyarakat  untuk menjadikan momentum ini sebagai evaluasi diri bagaimana perjalanan selama setahun terakhir. Serta menjaga keharmonisan dan menjadikan perbedaan sebagai rahmat dan kekuatan dalam membangun Kabupaten Pringsewu. 

Pengajian akbar dengan penceramah Wakil Ketua PCNU Pesawaran Ust. Fathulloh ini juga dihadiri anggota DPRD Pringsewu Sudiyono, Kabag Kesra Setdakab Pringsewu Sunaji, Camat Pringsewu Christianto HS, Lurah Pringsewu Selatan Agus, serta Ketua Ngaji Solawat (Ngaso) Habib Ustman Al-Jufri. (ant)

Exit mobile version