Ambarawa, PRINGSEWU24JAM.COM – 76 tim kesebelasan dari sejumlah kabupaten/kota se-Provinsi Lampung mengikuti turnamen terbuka sepakbola Raudhlatul Muslimin Cup 1, yang dibuka oleh Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas dengan tendangan perdana di Lapangan Pekon Margodadi, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Pringsewu, Kamis (10/4/2025).
Menurut Bupati Pringsewu, kegiatan ini merupakan kejuaraan bernilai strategis dan penting, karena dapat menjadi salah satu indikator, bahwa pembinaan olahraga khususnya sepakbola masih aktif di setiap desa.
“Pemkab Pringsewu sentiasa mendukung derap langkah pemuda dan masyarakat dalam upaya menciptakan kaderisasi olahragawan sebagai putra terbaik kebanggaan daerah,” katanya.
Bupati pada pembukaan turnamen yang dihadiri jajaran pemerintah daerah, DPRD dan forkopimda ini berharap kegiatan yang akan berlangsung 2 bulan ini dapat berjalan lancar dalam suasana kekeluargaan, serta dapat menunjang kemajuan olahraga di Kabupaten Pringsewu.
“Semoga kegiatan seperti ini berkesinambungan, sehingga dapat dihasilkan bibit–bibit pemain muda potensial, tidak hanya di tingkat kabupaten dan provinsi, namun juga nasional dan bahkan internasional,” ujarnya. (*)